-->

Damri Surabaya : Bandara Juanda, Jam Operasional & Harga Tiket

- April 23, 2019
Damri Surabaya
Bus Damri Surabaya - Bus Damri Bandara Juanda

Busdamri.com – Damri Surabaya. Waktu itu rencanaya mau ke kediri, turun dari Bandara Juanda Surabaya, nah mau ke terminal lanjut perjalanan, tapi masih sempat mikir-mikir kendaraan apa yang bisa selanjutnya dinaikin.
Rencananya mau naik Taxi Bandara, tapi coba pikir pikir tarif taxi bandara Juanda mahal nggak ya?
Tapi pastinya taxi selalu tinggi tarifnya, jadi bingung, sedangkan bawa uang pas-pasan, sementara kalau naik taxi, tarif taxi dari Bandara Juanda ke terminal Bungurasih pasti tinggi.
Akhirnya, nemuinlah Bus Damri Surabaya. Bahkan ada yang sudah nulis tentang Bus Damri Surabaya Sidoarjo.
Hanya saja, saya belum pernah coba saat itu. Tapi nanti akan saya coba tuliskan juga, sebagai informasi tentang Bus Damri, sesuai blog yang saya miliki.
Akhirnya, saya juga cek deh Jam Operasional Bus Damri Surabaya. Kira kira jadwal keberangkatan jam berapa saja, dan adanya setiap berapa jam sekali.
Bahkan, saat itu, saya juga ditanya, sama penumpang lainnya, tanya tentang apakah Damri Bandara Juanda ke Stasiun Gubeng ada?
Tapi saya jawab sih saya belum tahu, karena bukan asli orang Surabaya, dan bukan pengelola Bus Damri.
Tapi dulu sih pernah dikasih tahu teman ada. Bahkan ada juga katanya, bus damri Bandara Juanda ke Malang.
Selain jam operasional, saya juga coba cari tahu bagaimana cara naik bus damri dari Bandara Juanda.
Nah sempat juga tuh dapat informasi banyak banget tentang Damri Surabaya. Salah satunya lagi, terkait jadwal keberangkatan bus damri dari Bunder ke Juanda, dan sebaliknya.
Maka itu, kali ini, saya di Blog saya Busdamri.com coba nulis informasi yang coba saya cari tahu nih, berikut informasinya:

Bus Damri Surabaya

Jadi, Bus Damri Surabaya ini adalah salah satu alternatif kendaraan umum yang bisa kita pilih. Bus ini dalam pengelolaan Perum Damri, atau salah satu Badan Usaha Milik Negara (BUMN).
Hampir di setiap daerah ada. Bahkan di kota kota besar, hingga ke wilayah wilayah perbatasan. Contohnya saja Damri Pontianak dan Damri Aceh.
Nah tuh, dari wilayah Kalimantan dan ujung Sumatera terdapat Bus Damri.
Termasuk di Bandara-Bandara sebagai alat transportasi penghubung Bandara ke kota kota besar dan wilayah lainnya.
Nah untuk informasi yang bisa kita dapatkan terkait Damri Bandara Juanda Surabaya ini adalah sebagai berikut:

Rute Damri Bandara Juanda Surabaya

Rute Bus Damri Surabaya sebenarnya tak hanya melayani rute Damri Bandara Juanda ke beberapa wilayah saja.

Tetapi juga antar wilayah, seperti yang akan dijelaskan di dalam artikel ini. Silakan dibaca lengkap hingga akhir.
1.    Damri Bandara Juanda Surabaya – Terminal Bungurasih Sidoarjo
2.    Damri Bandara Juanda Surabaya – Terminal Bunder Gresik
3.    Damri Bandara Juanda Surabaya – Pelabuhan Tanjung Perak

Jadwal Damri Surabaya

Untuk jadwal bus damri Bandara Juanda Surabaya ini memiliki waktu keberangkatan satu jam sekali.
Bahkan ada yang 30 menit sekali untuk perjalanan di waktu waktu tertentu. Apalahi ketika bus keberangkatannya sudah dipenuhi penumpang.
Jadi, armada bus damri Bandara akan rutin dioperasikan.
Namun informasinya yang saya ketahui, baca di beberapa sumber berita memang ada rute Bandara Juanda ke Sidoarjo dan Damri Bandara Juanda ke Mojokerto.

Bahkan beberapa rute juga ada Damri Jember Surabaya dan Damri Surabaya Malang. anya saja pengelolaanya berbeda bukan dinaungi Perum Damri Cabang Surabaya.
Ini juga sebenarya karena Bandara Juanda berada di Kabupaten Sidoarjo. Selain itu Damri Surabaya memiliki rute dan jadwal sebagai berikut:

Damri Bandara Juanda – Purabaya

Untuk rute ini, damri Surabaya yang digunakan adalah jenis Bus Damri Patas AC. Harga Tiket Damri Bandara Juanda – Purabaya adalah Rp25 ribu.
Rute Damri Bandara Juanda – Purabaya ini adalah Terminal 2 Juanda – Raya Juanda – Aloha – Jalan Brigjen Katamso – Purabaya
Selain  dari terminal 2 Bandara Juanda, juga berangkat dari Terminal 1 Juanda – Raya Juanda – By Pass Juanda – Jalan Raya Juanda – Aloha – Sutoyo – Brigjen Katamso – Purabaya.
Begitu sebaliknya, Damri Purabaya – Bandara Juanda dengan tarif tiket Rp25 ribu. Rute keberangkatan sebaliknya seperti di atas.
Nanti pemberhentiannya adalah Terminal Bis Bungurasih. Dengan Waktu Tempuh : ± 30 – 45 menit (kondisi jalan lancar).
Jadwal Operasional Bus Damri Bandara Juanda – Terminal Bungurasih : 07.00 WIB – 21.00 WIB (Berangkat setiap 1 jam).

Untuk pembelian tiket damri Surabaya untuk rute Bandara Juanda ini bisa dibeli di loket tiket Bandara Juanda.

Sementara pembelian tiket Damri Terminal Bungur Asih maupun Purabaya ini bisa langsung naik dan pembayaran via kondektur selama perjalanan.

Jadi penumpang yang masih dilintasi bus damri Surabaya tak perlu ke terminal dulu untuk naik. Bisa stop di jalan.

Damri Bandara Juanda – Tanjung Perak

Bus Damri Bandara Juanda juga menghubungkan ke Tanjung Perak. Harga Tiket Damri Bandara Juanda – Tanjung Perak Rp25 ribu.
Rute yang dilalui adalah Terminal 1 Juanda – Raya Juanda – By Pass Juanda – Jl. Raya Juanda – Aloha – Sutoyo – Brigjen Katamso – Purabaya – A. Yani –Wonokromo – Joyoboyo – Darmo – Urip Sumoharjo – B. Rahmad – Embong Malang – Blauran –Bubutan – Pahlawan – Indrapura – Rajawali – Perak Barat – Tanjung Perak.

Untuk pembelian tiket damri Bandara Juanda Surabaya tujuan Tanjung Perak ini beli di loket damri bandara Juanda, dan di Tanjung Perak di Terminal Tanjung Perak.

Jadi pembayaran langsung di kondektur bus, dan harga tiket sewaktu waktu dapat berubah sesuai kebijakan dari pengelola.

Damri Bandara Juanda – Terminal Bunder Gresik

Selanjutnya ada Bus Damri Bandara Juanda ke Terminal Bunder Gresik. Jenis bus yang digunakan Patas AC. Harga Tiket Damri Bandara Juanda – Terminal Bunder Gresik Rp45 ribu.
Rute yang dilalui adalah Terminal 1 Juanda – Tol Tambak Sumur – Tol Waru – Tol Margomulyo – Tol Bunder – Terminal Bunder Gresik.
Waktu Tempuh : ± 1 Jam (kondisi jalan lancar). Jadwal Operasional : 06.00 WIB – 18.00 WIB (Berangkat setiap 1 jam).

Pembelian tiket damri Bandara Juanda Surabaya ini dilakukan di loket tiket Bandara Juanda. Di sana sudah ada loket tiketnya.

Untuk dari Terminal Bunder Gresik pembeliannya bisa langsung di Terminal, atau penumpang bisa naik di perjalanan dari Terminal Bunder menuju Bandara Juanda.

Pembayarannya bisa langsung dengan kondekturnya di dalam bus selama perjalanan ke lokasi tujuan.

Cara Naik Bus Damri Bandara Juanda Surabaya

Tata cara naik bus damri Bandara Juanda Surabaya yang bisa kita ketahui adalah sebagai berikut:
Jadi, informasi yang saya peroleh malah, jika kita naik bus damri dari Terminal Bungurasih ke Bandara Juanda ternyata lebih murah dari sebaliknya Bandara Juanda ke Bungurasih.
Jadi, jika naik dari Terminal 1 atau terminal lama dan bisa naik di Terminal 2, atau terminal baru untuk penurunan penumpang Garuda Indonesia dan Air Asia.
Di kedua terminal Bus Bandara Juanda itu ada loket bus damri ke jurusan yang sama untuk kita tuju, baik di terminal 1 maupun 2.
Namun saranya ketika akan menuju ke Bandara Juanda. Jika ke Bandara Juanda kita pastikan dulu ke loket, tujuan kita ke Terminal 1 atau Terminal 2.
Soalnya jurusan ke dua terminal itu berbeda. Jaraknya pun cukup jauh. Karena dipisahkan landasan pesawat.

Jika pembelian tiket damri Bandara Juanda Surabaya dilakukan di loket tiket bandara. Di sana ada loket loket tiketnya.

Jika pembelian di luar bandara, pembelian bisa langsung naik dari terminal di alamat alamat yang sudah diterangkan di atas.

Pembayaran tiketnya bisa langsung dengan kondektur di bus selama perjalanan ke lokasi tujuan.

Baca Juga: Jadwal Bus Damri, Dari Pagi Hari Hingga Paling Malam

Itulah informasi yang bisa saya sampaikan. Ingat, akun ini dikelola perorangan sebagai blogger.
Untuk kepastian informasi bisa menghubungi Call Center Damri dan kantor damri Surabaya.
Silakan ini Kantor Perum Damri Surabaya (Kantor Cabang) untuk mencari informasi layanan transportasi di Surabaya.
Alamat Kantor Perum Damri Surabaya di Jalan Raya Kali Rungkut Nomor 7A, Kali Rungkut, Rungkut, Kota Surabaya, Jawa Timur 60293.
Nomor Telepon Bus Damri Surabaya (021) 1500825 untuk menghubungi Call Center Damri Pusat, No Telp Damri Surabaya bisa juga dihubungi di Telp.031 8490118.

Nah jika ada beberapa informasi yang belum didapatkan, termasuk update berapa harga tiket, jadwal keberangkatan, maupun pengaduan, bisa menghubungi Nomor Telepon Bus Damri Surabaya di atas.

Itulah informasi yang bisa penulis sampaikan, semoga artikel ini dapat bermanfaat. Silakan di cek kembali. Sekian yang bisa disampaikan. Terimakasih. Salam.
Advertisement

Kirim tanggapan dan pertanyaan di sini
EmoticonEmoticon

 

Start typing and press Enter to search