Damri Jakarta Surabaya | Foto Sumber : Instagram Damri Indonesia | |
Busdamri.com – Damri
Jakarta Surabaya kini sudah mulai beroperasi. Bahkan kita
bisa mendapatkan tiket, cek harga tiket dan jadwal keberangkatan lewat aplikasi
tiket damri online.
Tentunya
dengan rute Damri dari Jakarta ke Surabaya ini bisa memudahkan mudik
perjalanan, maupun masa masa liburan dari Jakarta ke Surabaya dan sebaliknya
dari Surabaya ke Jakarta.
Apalagi
ada banyak hari libur, contohnya saja libur mudik lebaran 2020 dan arus balik
lebaran 2020, belum lagi libur natal dan tahun baru, idul adha dan lainnya.
Demikian
juga sebaliknya kan, bagi warga Surabaya yang hendak pergi ke Palembang maupun
ke Lampung.
Sehingga,
bisa naik damri Surabaya Jakarta, lalu melanjutkan naik bus rute Damri
Jakarta Lampung maupun Damri Jakarta Palembang.
Demikian
juga untuk rute dan wilayah di sekitarnya. Sekedar diketahui ada dua bus yang
digunakan rute Jakarta – Surabaya, Surabaya – Jakarta ini.
Namun
jika terjadi peningkatan penumpang, maka bus Damri Jakarta Surabaya dan sebaliknya ini akan ditambah menjadi empat unit
armada damri.
Nah
untuk keberangkatan di Pool Damri Kemayoran (Jakarta Selatan) dan Terminal
Pulogebang (Jakarta Timur).
Sementara
Damri Surabaya
ke Jakarta perkiraan kurang lebih 1-2 unit dan diberangkatkan dari Temrinal
Bungurasih.
Nah
bagaimana informasi tentang tiket damri Jakarta Surabaya maupun Surabaya ke
Jakarta ini, berikut informasi yang bisa kita peroleh:
Harga Tiket Damri Jakarta Surabaya
Berbicara
harga tiket bus damri dari Jakarta ke Surabaya tak jauh berbeda dengan harga
tiket damri Jakarta Lampung untuk bus Royal Class.
Perbedaan
harga jelas ada. Hanya selisih harga saja yang tak terlalu siginifikan. Namun
hampir sama dengan harga
tiket damri Jakarta Palembang.
Jadi
seperti diketahui Perum Damri yang telah membuka rute perjalanan Jakarta ke
Surabaya pada Desember 2019 lalu hingga awal awal tahun 2020 ini harga tiket
yang ditawarkan masih promo.
Jadi
sebenarnya harga tiket damri Jakarta Surabaya yang merupakan rute baru karena
adanya Tol Trans Jawa ini masih kategori murah.
Bayangkan
saja tarif damri Jakarta Surabaya 2020 ini saja masih Rp260 ribu. Ini tarif
promo damri dari Jakarta ke Surabaya.
Kalau
tarif normal damri Jakarta Surabaya yang harus dikeluarkan adalah Rp280 ribu.
Artinya selisih harga hanya di Rp20 ribu per penumpang.
Tentu
perbedaan harga ini tidak terlalu signifikan. Cukup terjangkau untuk perjalanan
yang cukup jauh dari Jakarta ke Surabaya salah satu wilayah di Jawa Timur.
Dengan
tarif Rp260 ribu dari Rp280 ribu ini tentunya juga menjadi peluang damri dalam
melayani pelanggannya dari Jakarta ke Surabaya maupun sebaliknya dari Surabaya
ke Jakarta dengan memudahkan pilihan.
Jadi
pelanggan pengguna setia transportasi masal bus bisa memilih mana yang akan
digunakan. Salah satunya bisa menggunakan bus damri.
Apalagi
dengan besaran tarif tersebut, bus damri memberikan pilihan transportasi darat
yang terjangkau, aman dan nyaman dari sisi fasilitas yang ditawarkan kepada
penumpangnya.
Diketahui
ada dua rute keberangkatan dan pemberhentian akhir di Jakarta. Keduanya untuk
harga tiketnya hampir sama. Rinciannya adalah:
- Harga Tiket Damri Kemayoran Surabaya Rp260 ribu dari Rp280 ribu (tarif normal)
- Harga Tiket Damri Pulogebang Surabaya Rp260 ribu dari Rp280 ribu (tarif normal).
Namun
ingat tarif promo tak berlaku lama. Jadi harga ketetapan tiket damri dari
Jakarta ke Surabaya, maupun dari Surabaya ke Jakarta adalah Rp280 ribu.
Lokasi
pemberhentian di Surabaya juga dilakukan di tempat yang sama yakni Temrinal
Bungur Asih Surabaya.
Jadwal Damri Jakarta Surabaya
Selain
harga tiket penting untuk diketahui juga adalah jadwal keberangkatan. Nah
jadwal keberangkatan damri dari Jakarta ke Surabaya sekarang ini ada dua
pilihan loh.
Karena
ada dua bus keberangkatan dari Jakarta ke Surabaya, dan demikian juga
sepertinya untuk jadwal damri Surabaya Jakarta.
Nah
jadi para pekerja, pengusaha, mahasiswa, atau masyarakat yang hendak mudik bisa
menjadi pilihan waktunya nih.
Tapi
ketika lebaran kemungkinan saja kalau permintaan tinggi armada damri Jakarta Surabaya dan sebaliknya ini akan ditambah.
Untuk
jadwal keberangkatan bus damri dari Jakarta ke Surabaya ini diberangkatkan di
jam 17.00 dan 19.00 WIB. Rinciannya:
- Jadwal damri Kemayoran Surabaya 17.00 WIB
- Jadwal damri Pulogebang Surabaya 19.00 WIB
Oh
iya. Belum sempat dibahas. Terminal Pulogebang ini berada di kawasan Jakarta
Timur. Sedangkan Pool Damri Kemayoran berada di Jakarta Pusat.
Nah
harga tiket keduanya sama ya guys, seperti bahasan di atas Rp280 ribu. Untuk jadwal keberangkatan ini sebenarnya
hanya ada satu rute perjalanan.
Jadi,
rute Jakarta Surabaya ini kalau dari Jakarta pertama kali akan diberangkatkan
pada jam 05 sore dari Pool Damri Kemayoran.
Dari
Kemayoran langsung ke Terminal Pulogebang Jakarta Timur, nah dari terminal
Pulogebang baru diberangkatkan melalui Tol Trans Jawa sampai Surabaya di
Temrinal Bungurasih.
Sama
seperti jadwal
damri Kemayoran ke Jawa pada umumnya.
Fasilitas Damri Tol Trans Jawa – Surabaya
Berbicara
rute damri Jakarta Surabaya, dan sebaliknya Surabaya ke
Jakarta melalui Tol Trans Jawa, tak lengkap kalau tak bakal spesifikasi
fasilitas bus.
Jadi
pertama sudah jelas, titik henti dan keberangkatan di Surabaya adalah di
Temrinal Bungur Asih.
Sementara
di Jakarta ada di Pool Damri Kemayoran (Jakarta Pusat) dan Terminal Pulogebang
(Jakarta Timur).
Jumlah
kursi bus damri untuk perjalanan rute Trans Jawa ini adalah 33 kursi, dengan
format kursi 1-2.
Fasilitas
yang didapatkan di antaranya:
- Ac
- Free Wifi
- Kursi Standar
- Toilet
- Rest Area
- Multimedia
- Bagasi
Cara Pesan Tiket Damri
Terakhir
yang perlu kita pahami adalah bagaimana cara pesan atau cara beli tiket damri
Jakarta Surabaya, dan Damri Surabaya Jakarta.
Terkesan
simple. Tapi banyak yang masih bertanya akan hal ini. Sebenarnya ada banyak
cara dalam pesan atau beli tiket ini.
Yang
jelas, pertama misalnya kita bisa langsung beli tiket damri Jakarta Surabaya dan sebaliknya di loket tiket damri
langsung.
Contohnya
saja kita beli tiket damri
Kemayoran di Pool Damri Kemayoran dengan rute tujuan Surabaya.
Alamat
Pool Damri Kemayoran ini berada di Jln Angkasa No 17, Kemayoran, DKI Jakarta.
Adapun Nomor Telepon Damri Kemayoran adalah (021) 4263628.
Demikian
juga untuk keberangkatan di Pulogebang, kita bisa pesan tiket di Terminal
Pulogebang Jakarta Timur.
Jika
tidak ingin repot, cara paling hemat adalah dengan pesan tiket damri
online. Caranya mudah (Silakan dipelajari).
Kita
bisa gunakan Damri Apps atau Traveloka, atau bahkan penyedia jasa tiket lainnya
yang tersedia untuk keberangkatan dengan menggunakan bus damri.
Cara
tersebut sama halnya pemesanan tiket damri Lampung, damri Bandara dan lainnya.
Nah
untuk memastikan informasi lainnya, claim, komplain atau informasi yang belum
didapatkan dari informasi media atau loket, bisa hubungi call center
damri.
Jadi
itulah beberapa hal yang bisa kita ketahui dan pahami tentang rute damri
Jakarta Surabaya, termasuk terkait harga tiket dan jadwal keberangkatan.
Semoga
informasi ini dapat bermanfaat bagi kita semua. Termasuk bagi perjalanan para
pembaca agar tetap aman dan nyaman dalam berpergian.
Terimakasih
yang bisa disampaikan. Salam.
Advertisement
Kirim tanggapan dan pertanyaan di sini
EmoticonEmoticon