-->

Damri Jakarta Bandung (Kalibata City – Kebon Kawung & Festival Citylink)

- July 17, 2020
Damri Jakarta Bandung
Damri Jakarta Bandung

Busdamri.com – Damri Jakarta Bandung ada beberapa rute perjalanan, salah satunya adalah rute terbaru dari Kalibata City ke Festival Citylink dan ke Pool Damri Kebon Kawung.
Demikian sebaliknya dari Bandung, dari Festival Citylink dan Pool Damri Kebon Kawung.
Dari Jakarta dimulai dari Kalibata City. Kalibata City berada di Jalan Raya Kalibata Nomor 1, RT.9/RW.4, Rawajati, Kecamatan Pancoran, Kota Jakarta Selatan.
Sementara Festival Citylink alamatnya berada di Jalan Peta Nomor 241, Suka Asih, Kecamatan Bojongloa Kaler, Kota Bandung, Jawa Barat.
Festival Citylink ini adalah salah satu pusat perbelanjaan besar di Bandung yang telah dibuka sejak tahun 2010.
Selanjutnya untuk Alamat Pool Damri Kebon Kawung berada di Jalan Kebon Kawung Nomor 20, Pasir Kaliki, Kecamatan Cicendo, Kota Bandung, Jawa Barat.
Ini termasuk rute damri Bandung yang tersedia. Juga di dalamnya Damri Bandung Lampung.

Harga Tiket & Jadwal Damri Jakarta Bandung

Kita ketahui rute damri Jakarta ada banyak. Tak hanya ke Bandung, tetapi juga tersebar ke berbagai wilayah, dari Pulau Jawa hingga Pulau Sumatera.
Baik dari Pool Damri Gambir maupun Pool Damri Kemayoran. Bahkan jadwal damri Kemayoran ke Jawa ada banyak perjalanan yang bisa kita gunakan.
Tentunya perjalanan – perjalanan ini bisa menjadi pilihan kita. Bisa cek jadwal dan harga tiket perjalanannya.
Dan berbicara perjalanan ke Bandung, dari Jakarta seperti yang telah dijelaskan di atas, keberangkatan dari Jakarta di Kalibata City.
Rute tujuannya ada di Pool Damri Kebon Kawung maupun di Festival Citylink.
Berapa harga tiketnya?
Sebelumnya tarif yang dikenakan adalah Rp100 itu tarif promo, lalu tarif menjadi Rp120 Ribu.
Harga Tiket Damri Jakarta ke Bandung, dari Kalibata City ke Pool Damri Kebon Kawung Rp120 Ribu, kini hanya Rp100 Ribu.
Jadi dengan Rp100 Ribu kita sudah bisa akses Jakarta – Bandung, demikian sebaliknya dari Bandung – Jakarta.
Harga tiket tersebut berlaku sejak 5 Juli 2020.
Sementara jadwal damri Jakarta Bandung, dari Kalibata City adalah jam 07.00 dan 17.00 WIB. Jadi rinciannya:
  • Kalibata City Ke Kebon Kawung 07.00 dan 17.00
  • Kalibata City ke Festival Citylink 07.00 dan 17.00

Harga Tiket Damri Kebon Kawung & Festival Citylink ke Kalibata City

Demikian harga tiket sebaliknya dari Pool Damri Bandung (Kebon Kawung) dan dari Festival Citylink ke Kalibata City Jakarta Rp100 Ribu.
Jadi Damri Bandung Jakarta juga sama, yakni Rp100 Ribu per penumpangnya. Keberangkatan dari Kebon Kawung dan Festival Citylink.
Jam operasional damri Bandung ke Jakarta, diberangkatkan di jam jam berapa saja?
Jadwal Damri Kebon Kawung ke Jakarta berangkat jam 07.00 WIB dan 17.00 WIB.
Sementara, Jadwal Damri Festival Citylink ke Kalibata City 07.30 dan 17.30 WIB

Cara Pesan Tiket Damri Kebon Kawung, Festival Citylink, Kalibata City

Nah ini juga yang bisa diketahui oleh kita. Pemesanan tiket damri dari Kalibata City ke Kebon Kawung dan Festival Citylink, termasuk sebaliknya.
Pesan Tiket damri Jakarta Bandung bisa dilakukan di Damri Apps, Red Bus dan Traveloka.
Cara pesan tiket damri di damri apps sangat mudah. Bisa pelajari di artikel berikut: Tiket Damri Online.
Via aplikasi kita bisa pesan tiket dari rumah aja. Kamu ndak perlu ke Pool. Namun untuk memastikan dan informasi lebih lanjut boleh ke loket loket tiket yang tersedia.
Bisa hubungi juga di Call Center Damri. Jika kamu butuh informasi lebih lanjut terkait perjalanan dari Jakarta ke Bandung, demikian Bandung ke Jakarta.
Itulah informasi perjalanan naik damri dari Jakarta ke Bandung. Demikian sebaliknya.
Sekian yang bisa disampaikan, semoga informasi ini dapat bermanfaat. Terimakasih. Salam.
Advertisement

Kirim tanggapan dan pertanyaan di sini
EmoticonEmoticon

 

Start typing and press Enter to search